PT Suri Tani Pemuka

 Lowongan Kerja PT Suri Tani Pemuka Mei 2025

https://www.officialkarir.com/2025/05/pt-suri-tani-pemuka.html

PT Suri Tani Pemuka (STP) adalah anak perusahaan dari PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang bergerak di bidang industri budidaya perairan terintegrasi. Didirikan pada tahun 1987, STP telah berkembang menjadi salah satu pelaku utama dalam sektor akuakultur di Indonesia, dengan fokus pada produksi pakan, pembenihan, pembesaran, dan pengolahan hasil perikanan untuk pasar domestik dan internasional.

STP mengoperasikan lima pabrik pakan ikan dan udang yang tersebar di Gresik, Banyuwangi, Purwakarta, Medan, dan Lampung. Pabrik-pabrik ini memproduksi pakan dengan formula yang disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi spesifik berbagai jenis ikan dan udang, serta telah mendapatkan sertifikasi ISO 9001:2008 .

Dalam bidang pembenihan dan pembesaran, STP memiliki fasilitas hatchery udang di Banyuwangi, Singaraja, Negara, Carita, Indramayu, dan Purwakarta. Selain itu, perusahaan juga mengelola hatchery ikan air tawar di Ciranjang, Jawa Barat, dan hatchery ikan laut di Singaraja, Bali . STP juga mengoperasikan tambak udang vannamei seluas 400 hektar di Jawa Timur dan 1.000 hektar di Kalimantan Selatan .

Untuk mendukung kegiatan pengolahan hasil perikanan, STP memiliki fasilitas cold storage yang berlokasi di Banyuwangi, Medan, dan Cirebon. Fasilitas-fasilitas ini telah tersertifikasi HACCP dan dilengkapi dengan peralatan modern untuk menghasilkan produk bernilai tambah sesuai permintaan pasar.

Saat ini PT Suri Tani Pemuka membuka lowongan kerja bulan Mei 2025 untuk mencari sumber daya manusia yang berkualitas agar dapat bergabung bersama mereka dengan mengisi posisi sebagai berikut :

PERSONALIA & GENERAL AFFAIRS

Tugas dan Tanggung Jawab:
  • Menangani proses rekrutmen karyawan di area unit kerja.
  • Menjamin bahwa seluruh hak karyawan terkait kompensasi dan tunjangan diterima sesuai ketentuan.
  • Mengawasi kepatuhan terhadap peraturan ketenagakerjaan serta kebijakan internal perusahaan.
  • Memantau proses dan kelengkapan dokumen perizinan.
  • Mengelola administrasi kepegawaian secara teratur dan sistematis.
  • Melakukan pencatatan dan pengelolaan seluruh aset milik perusahaan.
Persyaratan:
  • Lulusan minimal S1 dari jurusan Psikologi, Hukum, atau Manajemen.
  • Berpengalaman setidaknya 1 tahun dalam bidang personalia dan urusan umum (GA).
  • Memiliki semangat kerja tinggi dan sikap proaktif.
  • Cermat, komunikatif, serta mampu bekerja dalam tim.
  • Bersedia untuk ditempatkan di wilayah Sumbawa (Nusa Tenggara Barat)
  • Subjek Email: PGA_SH Sumbawa_Nama

ENVIRONMENTAL, HEALTH & SAFETY (EHS)

Tugas dan Tanggung Jawab:
  • Menyusun dan memastikan seluruh dokumen terkait lingkungan dan keselamatan kerja sesuai dengan standar regulasi yang berlaku.
  • Menerapkan strategi kerja EHS yang sejalan dengan kebijakan manajemen pusat.
  • Melakukan analisis dan penyelidikan terhadap insiden kecelakaan kerja serta menyiapkan rencana tindakan korektif.
  • Bertanggung jawab dalam pelaporan kepatuhan K3 dan aspek lingkungan kepada instansi terkait.
  • Memastikan seluruh aktivitas operasional harian di unit kerja berjalan sesuai dengan prinsip dan prosedur K3L.
Persyaratan:
  • Pendidikan minimal D3/S1 dari semua jurusan, diutamakan Teknik K3 atau Teknik Lingkungan.
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun di bidang EHS.
  • Termotivasi tinggi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.
  • Komunikatif dan mampu menjalin kerja sama tim dengan baik.
  • Wajib memiliki sertifikat Ahli K3 Umum.
  • Bersedia untuk ditempatkan di area Simalungun (Sumatera Utara)
  • Subjek Email: EHS_CS SML_Nama
📆 Batas akhir pendaftaran: 15 Mei 2025

📍 Wilayah kerja atau lokasi tes : Nusa Tenggara Barat, Sumatera Utara


 Tata Cara Pendaftaran

Bagi kamu yang berminat dengan Lowongan Kerja PT Suri Tani Pemuka Terbaru Mei 2025 silahkan kirimkan berkas lamaran anda pada alamat e-mail dibawah ini

recruitment.stp@japfa.com


PENTING:

✅ Jangan pernah membayar biaya apapun dalam proses rekrutmen. KARENA PROSES REKRUTMEN ITU BERSIFAT GRATIS!. Jika menemukan kejanggalan, laporkan ke kami atau langsung ke perusahaan terkait.

✅Ikuti Channel Telegram officialkarir.com untuk mendapatkan notifikasi cepat seputar lowongan pekerjaan terbaru.

✅Silahkan Bagikan artikel ini jika menurutmu bermanfaat. Sesungguhnya Allah akan selalu menolong seorang hamba selama dia gemar menolong saudaranya” (HR. Muslim)

Posting Komentar untuk "PT Suri Tani Pemuka"